Iklan

Iklan

Pengungsi Korban Banjir di Wajo Capai 433 Jiwa Huni 4 Posko

Friday, July 06, 2018 WIB Last Updated 2018-08-19T15:02:02Z
Peninjauan korban banjir di Posko Pengungsian Masjid Agung Ummul Quraa Sengkang


KLIKSULSEL.COM ,WAJO - Pemerintah Kabupaten Wajo melalui Badan penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan Dinas Sosial sudah mendirikan Empat posko untuk pengungsi korban bencana Banjir.

Empat posko pengungsian bencana banjir di kabupaten Wajo dihuni sekitar 433 jiwa dari 127 Kepala Keluarga (KK).

Pertanggal 6 Juli 2018, korban banjir yang mengungsi sudah mencapai sekitar 560 jiwa dari 173 KK. Sebanyak 127 jiwa diketahui mengungsi dirumah kerabatnya.

Posko I di Masjid Agung Ummul Quraa Sengkang sebanyak 222 jiwa dari 66 KK, Posko II di Jalan Lapaddaga Kelurahan Watanlipue sebanyak 26 jiwa dari 7 KK.

Sementara Posko III berada di Jalan Belanak Kelurahan Mattirotappareng Kecamatan Tempe, Wajo sebanyak 68 jiwa dari 16 KK.

Sedangkan untuk Posko IV berada di Samping SDN Ujungnge Kecamatan Tanasitolo sebanyak 117 jiwa dari 36 KK.

Editor: Abhy

Komentar

Tampilkan

  • Pengungsi Korban Banjir di Wajo Capai 433 Jiwa Huni 4 Posko
  • 0

Terkini

Topik Populer

Iklan