KLIKSULSEL.COM,SOPPENG - Supriansa Mannahawu, berharap agar masyarakat dapat mengerti dan memahami tujuan pengunduran dirinya sebagai Wakil Bupati Soppeng.
Hal itu dikatakat Supriansa Mannahawu sesaat setelah seremonial pelepasan atribut jabatannya, yang dikemas dalam kegiatan "Malam Mapakuru Sumange" di Lapangan Gasis Watansoppeng, Kamis 20/9/2018.
"Malam ini saya sudah bukan Wakil Bupati lagi, namun saya akan tetap berbuat yang terbaik untuk Kabupaten Soppeng, doakan saya, dan terima kasih atas semuanya," kata Supriansa.
Bupati Soppeng HA KAswadi Razak dan seluruh masyarakat yang memdati Lapangan Gasis Watansoppeng tak dapat membendung air mata melepas sang pencetus salat Subuh berjamaah, Wakil Bupati Soppeng, Supriansa.
"Selamat jalan saudarak, selamat berjuang untuk tugas yang baru, kami bersama dengan saudara kita yang lain akan selalu berada dibelakangmu dan terus mendukungmu," kata HA Kaswadi Razak.
Supriansa Mannahawu terdaftar sebagai Calon Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR_RI) Partai Golkar di Dapil Sulsel II meliputi Kabupaten Soppeng, Wajo, Bone, Bulukumba, Sinjai, Maros, Barru, Pangkep, dan Kota Parepare.
Penulis: Lantur
Editor: Abhy