Iklan

Iklan

Anjing Gila Marak di Keera: Perawat: Sudah Ada Enam Pasien Dua Hari Terkahir

Saturday, October 13, 2018 WIB Last Updated 2018-10-13T15:15:30Z

KLIKSULSEL.COM,WAJO - Warga yang bermukim di wilayah Kecamatan Keera, Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan (Sulsel) diminta waspada dengan anjing liar, belakangan ini marak anjing yang berkeliaran dan mengigit warga.

Menurut salah seorang petugas medis yang bertugas di wilayah Puskesmas Keera, Inha, dalam kurun waktu Dua hari terakhir ini, sudah ada Enam pasien yang ditangami karena luka gigitan anjing gila.

"Jumlah korban digigit anjing gila sudah ada Enam orang selama 2 hari terkahir ini, korban asal Ciromani dan Keera. Warga sebaiknya berhati-hati untuk yang di wilayah Keera dan sekitarnya," kata Inha, Sabtu 13/10/2018.

Gigitan anjing gila atau rabies dapat menyebabkan demam tinggi dan rasa geli pada luka. Gejala ini akan diikuti tingkah laku yang ganas, rasa gembira yang berlebihan, takut akan air, tidak mampu menggerakkan bagian tubuh tertentu, kebingungan, dan kehilangan kesadaran.

Penulis: Risal
Editor: Abhy

Komentar

Tampilkan

  • Anjing Gila Marak di Keera: Perawat: Sudah Ada Enam Pasien Dua Hari Terkahir
  • 0

Terkini

Topik Populer

Iklan