KLIKSULSEL.COM,WAJO--Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Kabupaten Wajo melaksanakan sosialisasi tentang budidaya cacing super di Ruang Pola kantor Bupati Wajo (9/11/2018).
Kegiatan tersebut melibatkan Tim Penggerak PKK Kabupaten Wajo bekerjasama dengan Tim Penggerak PKK Provinsi Sulawesi Selatan, dan dihadiri ratusan peserta.
Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Sulawesi Selatan yang di wakili Tim Ahli PKK Provinsi Sulawesi Selatan Andi Kasmawaty Idrus Paturusi mengatakan bahwa kedatangannya ini dalam rangka memberikan motivasi kepada TP PKK Kabupaten Wajo agar kedepannya bisa menjadi juara pada kegiatan yang dilaksanakan dijenjang lebih tinggi.
Terkait dengan sosialisasi ini, lanjutnya akan diadakan Rakerda dan diharapkan perwakilan dari tiap tiap Daerah hadir dan membicarakan tentang Inovasi apa yang bisa kita buat dan tentunya Inovasi Pembudidayaan Cacing Super menjadi Inovasi dan Primadona,
"Jadi bagaimana kita buat Pengelolaan Cacing dengan pembuatan Pabrik Pengelolaan Cacing sehingga tercipta Produksi Pupuk cair dari cacing serta produk lainnya, olehnya itu PKK di Kabupaten segera mengaktifkan kembali Dasawisma , Program berikutnya Pola asuh anak , juga Kelompok Usaha Pendapatan Keluarga dan Pemanfaatan Lahan Pekarangan Rumah dengan pengembangan Cacing Super serta Penanaman Talas Ungu," ujarnya.
Sekretaris PKK Kabupaten Wajo Andi Ratnawaty Paturusi, S.H mengatakan bahwa di setiap Kecamatan harus ada semacam percontohan terkait pembudidayaan Cacing dan sebisa mungkin agar Dinas PMD supaya bisa menganggarkan Dana UP2K kembali.
Penulis : Risal
Editor : Ocha