Empat pasangan bukan suami isteri diamankan ke Kantor Kelurahan Salekoe, Palopo |
KLIKSULSEL.COM,PALOPO - Menindaklanjuti laporan warga, pihak Kelurahan Salekoe, Kota Palopo, Sulawesi Selatan, bekerjsama dengan TNI,Polri dan Satpol PP melakukan razia di 5 rumah kos wilayah Kelurahan Salekoe, Rabu siang 9/1/2018.
Alhasil, Empat pasangan bukan suami isteri digelandang ke Kantor Kelurahan Salokoe untuk diberikan pembinaan agar tak mengulangi perbuatan terlarang tersebut.
Menurut Lurah Salekoe Andi Asnawi, Empat pasangan yang digelandang tersebut, diketahui tinggal sekamar namun tak bisa menunjukkan surat keterangan sebagai suami isteri yang sah.
"Kita tindaklanjuti laporan warga yang resah adanya banyaknya pasangan kumpul kebo di rumah kos-kosan yang ada di wilayah Kelurahan Salokoe," kata Andi Asnawi.
Sebelum dilepaskan, Keempat pasangan yang diduga kumpul kebo tersebut, juga diberikan surat peryantaan agar tak mengulangi perbuatan mereka.
Penulis: Sandy
Editor: Risal