Iklan

Iklan

IKA UINAM Tak Mau Ketinggalan Meriahkan HUT Pinrang ke 59

Saturday, February 23, 2019 WIB Last Updated 2019-02-23T02:45:11Z

KLIKSULSEL.COM, PINRANG -
Setelah sukses menggelar kajian dan dialog keislaman dengan tema "Masa Depan Islam Kemana ?" yang dikemas dalam perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW dan dihadiri langsung oleh BPP IKA UINAM, Prof. Dr. Sabri Samin, MA bersama Sekjennya, Dr. Supardin, MhI serta Kepala Kajian Islam, Tekhnologi dan Researh, Wahyuddin Halim, MA. PhD selaku narasumber.


Kembali Ikatan Alumni UIN Alauddin Makassar (IKA UINAM) Cabang Pinrang melakukan kiprahnya pada EXPO HUT Pinrang ke 59 tahun 2019 dengan memasang stand expo yang bermuatan dan berisikan tentang informasi terkini seputar UIN Alauddin Makassar yang terakreditasi A, diantaranya foto-foto alumni yang juga merupakan tokoh nasional seperti Prof. Dr. Nasaruddin Umar, Prof. Dr. Umar Shihab, Prof. Dr. Komaruddin, Prof. Dr. Hamka Haq, Prof. Dr. Muhammadiyah Amin dan Prof. Dr. Pabbabbari selaku rektor UIN.


Acara EXPO Pinrang yang berlangsung dari tanggal 19 sampai 23 Februari 2019 dengan mengusung tema: Mewujudkan Masyarakat Pinrang, Sipurennu, Dinamis, Harmonis dan Sejahtera oleh IKA UINAM Cabang Pinrang dikemas sebagai upaya bakti nyata kepada masyarakat Kabupaten Pinrang.


H. Muhammad Ihwan, S.Ag M.Si selaku ketua umum IKA UINAM Cabang Pinrang yang juga menjabat sebagai Kasi Haji dan Umrah meyakini bahwa kompetisi dalam dunia pendidikan seperti pada perguruan tinggi disamping memperlihatkan pengelolaan sarana pendidikan juga tidak terlepas dari peran serta para alumni tersebut  yang tersebar dengan profesi mereka khususnya di Kabupaten Pinrang.


Diantara pengurus IKA UINAM Cabang Pinrang, Dr. H. Sudirman D, M.Ag (kakankemenag Kabupaten Pinrang) sebagai dewan pengarah, H. Muhammad Ihwan, S.Ag M.Si (kasi haji dan umrah) sebagai ketua umum dan Alamsyah Sa'ban Miru MTh.I sebagai sekretris. (Asg)


Komentar

Tampilkan

  • IKA UINAM Tak Mau Ketinggalan Meriahkan HUT Pinrang ke 59
  • 0

Terkini

Topik Populer

Iklan