Iklan

Iklan

PascaPemilu Bupati Soppeng Akan Lakukan Evaluasi

Monday, April 15, 2019 WIB Last Updated 2019-04-15T15:00:10Z

KLIKSULSEL.COM,SOPPENG -Bupati Soppeng HA.Kaswadi Razak menghimbau kepada seluruh instansi yang terkait agar melakukan kegiatan pembangunan secepatnya termasuk dana desa. Ini perlu dilakukan karena laporan sangat mempengaruhi penilaian seperti vacum dan kurang bergerak dan kurang semangat.



Hal ini diutarakan pada saat menjadi Inspektur upacara bendera di halaman kantor Bupati Soppeng,Jln Salotungo Watansoppeng, Senin 15/4/2019.



“Saya berharap jangan lemah dalam melaksanakan kegiatan.Karena ada beberapa hal yang perlu dievaluasi, yaitu pasca pemilu perlu di evaluasi seperti struktur organisasi di pemerintahan dan banyaknya laporan-laporan dari masyarakat yang perlu ditanggapi dengan cepat,"Pintah Kaswadi



"Tetap menjaga kebersamaan jangan menyebarkan berita-berita hoaks atau berita kebencian yang tidak bisa dipertanggungjawabkan," Pintah Kaswadi.



"Jangan ada perbedaan yang bisa memicu ketidakstabilan dalam masyarakat dan jangan ada yang Golput,"Harap mantan ketua DPRD Soppeng 2(dua) periode itu.



Turut hadir Sekda, asisten dan staf ahli, kepala SKPD, kepala bagian Setda, para camat, pejabat eselon dan seluruh ASN lingkup Pemkab Soppeng.


(Humas Pemkab Soppeng)



Komentar

Tampilkan

  • PascaPemilu Bupati Soppeng Akan Lakukan Evaluasi
  • 0

Terkini

Topik Populer

Iklan