Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Soppeng, A Haeruddin bersama awak media di ruang kerjanya, Senin 11/11/2019. |
Hal ini dipaparkan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Soppeng, A Haeruddin kepada awak media saat di temui diruang kerjanya, Senin 11/11/2019.
Menurut A Haeruddin bahwa Program IPDMIP yang merupakan program Kementrian PUPR-RI dengan pembiayaan ADB-AIF melalui Hibah ke Pemerintah Daerah, dan salah satunya di Soppeng.
"Iyye pelaksanaan dibiayai oleh Pemerintah Daerah terlebih dahulu(Talangan), setelah selasai dilaksanakan baru kemudian di reumbesment oleh Kementerian PUPR-RI,"Kata A.Haeruddin.
Program tersebut mencakup pengelolaan dan pengembangan irigasi telah berjalan di dua Desa di Kabupaten Soppeng, yakni Desa Ganra rehabilitasi Irigasi Teppo Kessi sepanjang 520 Meter dengan anggaran Rp 1 Milyar lebih.
"Terus di Desa Paroto,rehabilitasi Irigasi Paroto sepanjang 1,670 Km dengan anggaran Rp 1,3 Milyar,"Terang mantan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Soppeng itu.
Laporan: Lantur