Iklan

Iklan

Paparkan Visi Misi, Cakades Pongkeru Ini Siap Rangkul Semua Kalangan

Saturday, November 16, 2019 WIB Last Updated 2019-11-16T10:56:29Z
Foto Ilustrasi

KLIKSULSEL.COM,LUWU TIMUR--Proses pelaksanaan pemilihan calon Kepala Desa serentak di Kabupaten Luwu Timur telah memasuki babak penyampaian visi dan misi Cakades.

Termasuk Desa Pongkeru yang juga menyelenggarakan pemilihan kepala desa serentak 2019. Pada Tanggal 13 November 2019 lalu menjadi saksi pernyataan sikap masing-masing calon kepala desa dengan ikrar dalam bentuk visi misi untuk menjadikan Desa Pongkeru menjadi lebih baik kedepan.

Salah satu calon kepala desa Pongkeru Aksan dalam pemaparan visi dan misinya ingin merangkul semua golongan tanpa ada diskriminasi.

"Misi saya yang pertama ketika saya menjadi kepala desa Pongkeru adalah mengedepankan kepentingan masyarakat diatas kepentingan pribadi dan golongan dimana nantinya saya akan merangkul semua golongan tanpa ada perbedaan antara satu masyarakat dengan masyarakat lainnya" tandasnya.

Cakades yang akrab disapa pak raja ini juga ingin meningkatkan Sumberdaya Alam dan sumberdaya manusia yang ada dengan memaksimalkan potensi desa yang ada.

"Pongkeru merupakan satu-satunya desa dengan potensi yang serba ada. Mulai dari tambangnya ada, pertanian ada, perkebunan ada, airnya melimpah, hutan yang masih terawat dengan baik ada, tinggal peran aktif pemerintah nantinya yang perlu ditingkatkan apalagi kalau nanti saya jadi kepala desa, Insyaallah sumber daya dan potensi tersebut pastinya akan saya tingkatkan pemanfaatannya untuk kesejahteraan masyarakat" Imbuhnya.

"Namun kalaupun potensi yang melimpah itu tidak dibarengi dengan Sumber daya manusia yang mumpuni, pastilah tidak akan sebanding pengelolaannya bahkan mungkin bisa saja dinikmati oleh orang luar, makanya kalau nanti saya duduk sebagai kepala desa, saya juga akan tingkatkan kafasitas petani, pekebun dan tentunya pemuda di Pongkeru sangatlah banyak dan punya kreativitas dan kredibilitas yang sudah teruji tinggal kita arahkan dan bimbing supaya mampu mengelolah aset desa itu dengan baik". Tambahnya.

Selain itu beberapa poin juga akan menjadi fokus dari calon kepala desa nomor urut 3 ini seperti peningkatan kafasitas bumdes, pengadaan fasilitas olahraga, perhatian terhadap pemuda dan olahraga dan yang paling penting perhatian khusus terhadap bidang keagamaan seperti pengajian, perhatian terhadap kesejahteraan pengurus agama dan bimbungan TKA/TPA.

Dalam beberapa kesempatan, cakades nomor urut 3 tersebut sempat berstandup comedy sehingga ruangan yang tadinya tegang menjadi lebih mencair dan penuh canda tawa.

Perlu diketahui, pemilihan kepala desa serentak akan digelar tanggal 20 November 2019 dan untuk desa Pongkeru sendiri terdapat 1300-an lebih pemilih dengan jumlah 2 TPS.

Laporan : AMR  Haeruddin
Komentar

Tampilkan

  • Paparkan Visi Misi, Cakades Pongkeru Ini Siap Rangkul Semua Kalangan
  • 0

Terkini

Topik Populer

Iklan