Iklan

Iklan

Sekda Soppeng Imbau ASN Tidak Terlibat di Pilkades

Monday, December 23, 2019 WIB Last Updated 2019-12-23T21:38:55Z
Sekertaris Daerah Kabupaten Soppeng,Drs HA.Tenri Sessu Mappejanci M.Si (Ist)

KLIKSULSEL.COM,SOPPENG - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Soppeng HA Tenri Sessu imbau seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) agar jangan terlibat atau kampanyekan salahsatu calon kepala Desa.

Imbauan tersebut disampaikan Sekda Soppeng HA Tenri Sessu saat ditemui awak media kliksulsel.com diruang kerjanya, Senin 23/12/2019.

Menurut HA Tenri Sessu, berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 53 Tahun 2010 tentang disiplin ASN/PNS dituntut untuk tetap profesional dan menjaga netralitas.

Kata Tenri Sessu, ASN dituntut tidak berpihak pada segala bentuk khususnya urusan Politik, dan jika terbukti ada yang terlibat pada penghelatan Pilkades maka akan diberi sanksi.

"Iyye apabila terbukti melakukan maka sanksinya berupa pemberhentian atau bisa jadi pemecatan,"tegas HA.Tenri Sessu.

Sebelumnya diberitakan,Pemilihan Kepala Desa(Pilkades)serentak gelombang ke III di Kabupaten Soppeng yang akan digelar 8 Januari 2020 mendatang,sebanyak ada 6 (Enam) Desa tersebar 4 (empat) Kecamatan yang akan melaksanakan Pilkades.

Laporan: Lantur
Komentar

Tampilkan

  • Sekda Soppeng Imbau ASN Tidak Terlibat di Pilkades
  • 0

Terkini

Topik Populer

Iklan