Bupati Wajo Dr Amran Mahmud serahkan Sertifikat sebagai Duta Pencegahan Covid 19 Andi Ila di Harper Hotel Makassar, Selasa 9/6/2020. |
KLIKSULSEL.COM,MAKASSAR - Setelah menjalani masa isolasi/masa karantina selama 8 hari karena terkonfirmasi positif Covid 19, jebolan Lida Andi Na`Ilah As-Zhafirahh (14) dinyatakan sembuh.
Setelah dinyatakan sembuh dari Covid 19 berdasarkan hasil swab Kedua dan ketiga negatif, Andi Ila kini didaulat oleh Gubernur Sulsel Prof Nurdin Abdullah sebagai Duta Covid 19.
Sertifikat sebagai Duta Pencegahan Covid 19 Andi Ila dari Gubernur Sulsel diserahkan langsung oleh Bupati Wajo Dr Amran Mahmud di Harper Hotel Makassar, Selasa 9/6/2020.
Dr Amran Mahmud menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Andi ila beserta keluarga yang telah dengan sabar menjalani masa karantina (perawatan) sesuai dengan protokol Covid 19.
"Semoga dengan kesembuhan nanda Andi Ila menjadi energi positif bagi kita dan pasien Covid 19 lainnya yang masih menjalani perawatan, kita juga bersyukur karena nanda Andi ila didaulat sebagai Duta Pencegahan Covid 19," kata politisi PAN Wajo itu.
Lebih jauh Dr Amran Mahmud mengatakan, semoga peristiwa yang dialami oleh Andi ila dan keluarga serta masyarakat Kabupaten Wajo lainnya menjadi contoh untuk tetap waspada resiko penularan Covid 19.
"Jangan sampai kita terlena dengan kondisi sekarang, tetap menerapkan polahidup sehat, jangan lupa pakai masker jika beraktifitas, jagaki jarak ta, dan jaga kebersihan, semoga wabah Covid 19 cepat berlalu," tutupnya.