Iklan

Iklan

Bagian Dari Warga Lutim, CLM Terus Gencarkan Program Jumat Berbagi

Friday, February 12, 2021 WIB Last Updated 2021-02-12T23:01:28Z


KLIKSULSEL.COM,LUTIM - PT Citra Lampia Mandiri (PT.CLM) beserta karyawannya kembali melanjutkan programnya yang saat ini memasuki tahap Ketiga dengan tema " Jumat berbagi" Hal itu dilakukan diwilayah Kecamatan Malili, Kabupaten Luwu Timur, Jumat (12/02/2021).


Dalam kegiatan yang dilakukan  itu dengan membagikan Multi Vitamin dan Hand Sanitiser serta Masker terhadap masyarakat disekitar dekat area pertambangan PT.CLM. Kegiatan yang dilakukan oleh karyawan PT.CLM tetap mematuhi protokol kesehatan.


Selaku Manajemen Eksternal PT.CLM, Andi Dodi Manggabarani, dirinya mengatakan bahwa saat kegiatan ini dilakukan pihaknya terus memberikan himbauan terhadap masyarakat, mengingat hingga saat ini masih dalam masa pandemi covid-19, olehnya itu agar tetap mematuhi protokol kesehatan dan mengikuti himbauan pemerintah.


"Kegiatan ini dimaksudkan  agar dalam masa pandemi covid ini,kita saling mengajak masyarakat untuk senantiasa menjaga kesehatan dan menerapkan protokol  kesehatan serta mengikuti himbauan pemerintah 3 M dalam melaksanakan aktifitas," kata Andi Dodi.


Dimana program tersebut yang dilakukan terkhusus di wilayah 6 Desa di Kecamatan Malili, yakni Desa Pongkeru, Desa Harapan, dan Laskap, Desa Pasi-pasi, Desa Puncak Indah serta Desa Wewangriu.




Jumat berbagi itu menjadi agenda rutin membagikan sejumlah 500 paket kepada masyarakat setempat.


"Kegiatan Jumat berbagi akan terus menjadi agenda rutin PT.CLM yang saat ini beroperasi di Luwu Timur karena PT.CLM telah menjadi bagian dari masyarakat Luwu Timur,"sambung A.Dodi M selaku Eksternal PT.CLM.


Laporan: Haeruddin

Komentar

Tampilkan

  • Bagian Dari Warga Lutim, CLM Terus Gencarkan Program Jumat Berbagi
  • 0

Terkini

Topik Populer

Iklan