KLIKSULSEL.COM,WAJO - Mahasiswa KKN-DK 65 UIN Alauddin Makassar Kabupaten Wajo Posko Siwa melakukan kerja bakti pembersihan di Masjid Jami'atul Khaeriyah, Kelurahan Siwa, Kecamatan Pitumpanua, Kamis (11/3/2021).
Kerja bakti tersebut dilakukan bersama pengurus masjid dan masyarakat sekitar sebagai persiapan menjelang peringatan Isra Mi'raj yang akan digelar pada Kamis (11/3/2021) malam.
Koordinator Desa (Kordes) KKN UIN Posko Siwa, Aryandi Saputra mengatakan, kegiatan ini sebagai bentuk partisipasi aktif mahasiswa KKN dalam mewujudkan Tri Dharma perguruan tinggi yakni pengabdian masyarakat.
"Kegiatan membersihkan masjid ini bertujuan untuk membangkitkan jiwa gotong royong dan meningkatkan kepedulian masyarakat terhadap kebersihan lingkungan terutama rumah ibadah," ujarnya.
Selain itu, kata Aryandi, kegiatan pembersihan masjid juga dilakukan sebagai bentuk penerapan protokol kesehatan untuk mencegah penularan Covid-19.
Olehnya itu, ia berharap dengan adanya kegiatan tersebut, masyarakat sekitar tergerak menjaga lingkungan terutama di masa pandemi seperti sekarang ini.
Sementara itu, di tempat yang sama, Ketua Pembangunan Masjid Jami'atul Khaeriyah Siwa, H Rukman Nawawi menyambut positif kegiatan pembersihan masjid yang dilakukan mahasiswa KKN UIN.
"Alhamdulillah kami merasa terbantu adanya mahasiswa KKN yang membantu membersihkan masjid mengingat nanti malam kita akan melaksanakan Isra Mi'raj," kata H Rukman yang juga Ketua PWI Kabupaten Wajo.
Penulis: M. Faisal