Iklan

Iklan

Makassar Zona Merah, Masyarakat Diminta Salat Iduladha di Rumah

Sunday, July 18, 2021 WIB Last Updated 2021-07-18T06:14:09Z
KLIKSULSEL.COM, MAKASSAR – Merujuk pada Surat Edaran (SE) Menteri Agama yang melarang pelaksanaan Salat Iduladha di zona orange dan merah, Wali Kota Makassar menganjurkan masyarakat melakukasan salat di rumah masing-masing.

"Terutama merujuk surat edaran dari Menteri Agama yang melarang penyelenggaraan Salat Iduladha di masjid maupun di lapangan, dianjurkan di rumah," ujar Danny Pomanto, Minggu (18/7/2021).

Menurut Wali Kota Makassar, Danny Pomanto, selain SE Menteri Agama ada juga SE instruksi Mendagri dan SE Gubernur terkait pelaksanaan Salat Iduladha pada zona tertentu.

Danny menambahkan bahwa keputusan pelaksanaan Salat Iduladha di rumah masing-masing telah dibahas dalam rapat bersama yang melibatkan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Makassar, organisasi Islam, ulama, dan imam masjid.

Selanjutnya, Danny meminta agar masyarakat melaksanakan Salat Iduladha di rumah demi menyelamatkan jiwa dari ancaman bahaya Covid-19.

"Salat Iduladha itu sunah, wajib adalah menyelamatkan jiwa manusia, maka saya bersama Forkopimda berunding dan memutuskan mengikuti secara utuh surat edaran Menteri Agama, tentang Salat Iduladha di zona oranye dan zona merah, yaitu salat Id di rumah saja," katanya.

Diketahui angka Covid-19 di Kota Makassar mengalami kenaikan dan menurut Danny varian delta telah masuk pula di Kota Makassar.

"Saat ini varian delta sudah ditemukan di Makassar, sudah ada 12 orang terindikasi terkena varian ini, dalam 5 menit bisa langsung menyebar dengan cepat," katanya.(AF)
Komentar

Tampilkan

  • Makassar Zona Merah, Masyarakat Diminta Salat Iduladha di Rumah
  • 0

Terkini

Topik Populer

Iklan