KLIKSULSEL.COM,WAJO - Tujuh unit rumah milik warga di Jl Jawa Lr.2 Sengkang, Kelurahan Lapongkoda, Kecamatan Tempe, Kabupaten Wajo, Provinsi Sulawesi Selatan, ludes dilalap si Jago Merah, Jumat 27/8/2021 dini hari.
Api baru dapat dikuasai dan dipadamkan tim Damkar sekitar pukul 03.00 WITA (dini hari). Beruntungnya, Kebakaran tersebut tidak sampai menimbulkan korban jiwa namun kerugian materil ditaksir Ratusan Juta.
Hingga saat ini belum dapat diketahui secara pasti penyebab terjadinya kebakaran hebat yang meludeskan Tujuh unit rumah warga tersebut. Namun dilaporkan jika Api berawal dari kediaman H Hasan Basri dan merambat ke 6 rumah lainnya.
Baca juga: Kebakaran Disamping Pasar Sentral Sengkang
Menurut Sekretaris Satpol PP, Damkar dan Penyelamatan Kabupaten Wajo, H Suherman Dauda. Beruntungnya, karena tak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut namun H Hasan mengalami luka bakar akibat kejadian tersebut.
"Api berasal dari bagian atap rumah H Hasan Basri yang kemudian api membesar dan menjalar ke 6 rumah yang ada disampingnya. Korban H Hasan mengalami luka bakar ringan pada bagian punggung dan kini sudah mendapatkan perawatan," ungkap H Suherman Dauda.
Berikut data Ketujuh korban kebakaran:
1. Rumah milik H. Hasan Basri, 55 tahun, pekerjaan guru, alamat Jl. Jawa Lr. 2 Kel. Lapongkoda Kec. Tempe Kab. Wajo ( rumah habis terbakar) dan korban mengalami luka bakar ringan pada bagian punggung.
2. Rumah milik Nasir/Ros, umur 45 tahun, pekerjaan swasta ( rumah habis terbakar)
3. Rumah milik H. Dedi, umur 40 tahun, pekerjaan swasta ( rumah habis terbakar).
4. Rumah milik Per. Indoselo, umur 40 tahun, IRT ( rumah habis terbakar).
5. Rumah milik Rusman, umur 60, pekerjaan swasta ( sebagian rumah terbakar)
6. Rumah milik Per. Nurbaya, umur 50 tahun, IRT ( rumah habis terbakar).
7. Rumah milik Hj. Mase, umur 50 tahun, IRT ( sebagian rumah terbakar).