Iklan

Iklan

Begini Cara KWT Sutera Soppeng Kembangkan Hidroponik !

Sunday, December 05, 2021 WIB Last Updated 2021-12-05T08:05:39Z

 



KLIKSULSEL.COM,SOPPENG - Bupati bersama ibu ketua TP PKK Soppeng HA Kaswadi Razak dan Hj Nurjannah melakukan kunjungan di Screen House Hidroponik Malaka Farm Soppeng (Minggu 5/12/2021).


Kunjungan dilakukan dalam rangka melakukan pendampingan dan pembinaan oleh TP PKK Soppeng untuk meningkatkan keterpaduan dengan program Pemerintah.


Bupati Soppeng HA Kaswadi Razak,meminta kepada pengurus TP PKK dan pengelola hidroponik untuk bersinergi dengan program pemerintah yaitu Gerakan Masyarakat Hidup Sehat(Germas).


"Membiasakan pola Hidup sehat dengan mengkonsumsi sayuran dan buah melalui pengembangan hidroponik,"harap HA Kaswadi Razak. 


Sementara pengelola Kelompok Wanita Tani (KWT)Sutera mengatakan bahwa ada beberapa tanaman yang dibudidayakan Malaka Farm seperti pokcoy, melon dan selada terdiri dari 3 macam yaitu selada merah, selada import, dan selada lokal.


"Untuk hidroponik atau sayuran di kembangkan dengan sistem Nutrient Film Technique(NFT) dan untuk buah menggunakan drip system( irigasi tetes),"beber pengelola KWT Sutera Soppeng ini.


Laporan: Lantur

Komentar

Tampilkan

  • Begini Cara KWT Sutera Soppeng Kembangkan Hidroponik !
  • 0

Terkini

Topik Populer

Iklan