Iklan

Iklan

IMM FH-UH dan Cangkir Opini Tegaskan Moderasi Indonesia Kunci Kerukunan Umat

Monday, December 13, 2021 WIB Last Updated 2021-12-13T11:56:20Z

 



KLIKSULSEL.COM,MAKASSAR - Pimpinan Komisariat Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Fakultas Hukum (FH) Universitas Hasanuddin bersama Cangkir Opini Telah menyelnggarakan Diskusi Publik Mempo-Mempo Kebangsaaan dengan Mengangkat Tema  Moderasi Indonesia. Diskusi public ini diselenggarakan secara luring terbatas D'Original Cafe & Resto, BTP (11/12/2021) 


Kajian ini dihadiri sejumlah kalangan dari beberapa perguruan tinggi serta disiarkan langsung dikanal youtube Cangkir Opini. Pada Diskusi Publik tersebut menghadirkan dua pembicara  yakni  Muh. Asratillah selaku Koordinator.


Jaringan Intelektual Muda Muhammadiyah  Sulawesi Selatan Serta Rizal Fauzi Dosen Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Universitas Hasanuddin.


Dalam Diskusi Publik ini, Pembicara Muh. Asratillah mengawali diskusi dengan memberikan penjelasan terkait pengertian moderasi Indonesia, Asra sapaan akrabnya menjelaskan bahwa dalam mewujudkan moderasi Indonesia dengan memperhatikan tiga variable yaitu Variabel Kultural, Ekonomi dan Politik.


Lebih lanjut dalam diskusi tersebut Asra  mengingatkan bahwa pentinganya pemikiran terbuka dan keaktifan ormas-ormas agar memiliki sifat simpati dan empati dalam melihat kondisi hari ini. Asra juga menegaskan sikap ektrimisme sangat bertolak belakang dengan konsep negara kesejahteraan sebab akan sangat gampang tersulut emosi dan konflik.


Dilanjutkan pembicara kedua Rizal Fauzi, Pembicara lebih berfokus pada moderasi agama, Rizal Sapaan akrabnya menjelaskan untuk tidak berlebihan dalam beragama, sebab kecendrungan yang lahir dari ektrimisme berujung pada pemikiran radikal dan terorisme. Lebih lanjut Rizal menjelaskan fenomena yang terjadi di Sulsel yang belakangan dituding menjadi sarang terorisme.


Acara ini berlangsung dengan lancer dan ditanggapi antusias oleh para peserta diskusi yang hadir.

Diskusi kemudian dilanjutkan melalui sesi Tanya jawab oleh peserta diskusi.


Laporan: A Fatimah


Komentar

Tampilkan

  • IMM FH-UH dan Cangkir Opini Tegaskan Moderasi Indonesia Kunci Kerukunan Umat
  • 0

Terkini

Topik Populer

Iklan