KLIKSULSEL.COM,WAJO - Masyarakat Alicoppenge, Kelurahan Cina, Kecamatan Pammana, Kabupaten Wajo, menyampaikan aspirasinya ke DPRD Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan (Sulsel), Jumat 8/4/2022.
Aspirasi Masyarakat Alicoppenge diterima oleh Anggota DPRD Kabupaten Wajo, H.Suriadi Bohari (Fraksi Nasdem) dan H. Mustafa (Fraksi Gerindra) bersama Sekretariat DPRD Kabupaten Wajo.
Masyarakat mengeluhkan minimnya pembangunan di wilayah tersebut, utamanya pembangunan akses jalan dan fasilitas umum lainnya. Sementara menurut mereka, Pemerintah terus menikmati hasil PAD dari Danau Alicoppenge, yang di lelang setiap 2 tahun sekali.
Sementara H Suriadi Bohari mengatakan, aspirasi yang disampaikan masyarakat akan tetap ditindaklanjuti untuk disampaikan ke Pimpinan DPRD Kabupaten Wajo, agar segera didisposisi ke komisi terkait dan nantinya warga akan diundang lagi bersama pihak terkait, pada rapat tindaklanjut.
Ditempat yang sama, H Mustafa mengatakan, jika aspirasi pembangunan di Kecamatan Pammana juga kerab disuarakan H Musa (Anggota DPRD asal Kecamatan Pammana-Sabbangparu), yang merasa Kecamatan Pammana bagian Utara kurang tersentuh pembangunan dari pemerintah.
"H Musa terus berjuang untuk pembangunan jalan, cuma terkait pembangunan jalan itu ada aturan dan kajian. Jika memang daerah itu mayoritas petani dan menghasilkan, dan ada puluhan ribu hektar maka butuhlah pembangunan jalan untuk akses agar mempermudah petani," katanya.(adv)