KLIKSULSEL.COM,SOPPENG - Kepala kantor Kementerian agama Kabupaten Soppeng Afdal angkat bicara atas dugaan pungutan liar (Pungli) di Pondok Pesantren Al Irsyad Mts Darud Da’wah Wal Irsyad (DDI) Pattojo Kecamatan Liliriaja.
Ia mengaku sudah melakukan pemanggilan kepada yang bersangkutan untuk dimintai keterangan dengan isu yang sedang berkembang.
"Kasus ini sementara dalam penyelidikan Kepolisian Polres Soppeng dan tentu sebagai kepala kantor akan menunggu prosesnya yang sedang berjalan,"kata Afdal ,Rabu( 2/11/2022).
Afdal mengatakan isu yang menggelinding dan menimpa salah satu dari madrasah ini tentu bisa menghambat akselarasi rencana capaian visi Kemenag Soppeng yang akan menjadikan Kabupaten Soppeng sebagai daerah destinasi religi.
"Harapan saya, mestinya bisa diselesaikan dengan pendekatan persuasif atau pendekatan secara kekeluargaan demi kemaslahatan bersama,"harap Afdal.
Laporan: Lantur